Deretan Tim Esports Terbaik Indonesia yang Jadi Langganan Juara Dunia

Industri gaming di Indonesia semakin berkembang pesat. Berdasarkan data dari Indonesia Esports Premier League (IESPL), Indonesia berada di urutan 12 sebagai negara dengan industri gaming paling banyak di dunia. Hingga saat ini, ada 62,1 juta pemain esport di Indonesia. Beberapa di antaranya berasal dari tim esports terbaik Indonesia.

 

Banyaknya pemain esport tersebut dikarenakan industri esport memberikan peluang tinggi. Selain itu, esport juga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif. Dengan adanya tim-tim esport terbaik itu, Indonesia memperoleh pendapatan tambahan sebesar Rp15 triliun.

Daftar Tim Esports Terbaik Indonesia yang Sering Menjadi Juara Dunia

Esport di Indonesia sudah dikenal sejak 2012. Sejak saat itu, esport terus mengalami kemajuan positif. Hal itu juga dipengaruhi oleh antusias masyarakat yang tinggi terhadap berbagai game online. Karena itulah, muncul beberapa tim esports Indonesia yang sering menjadi juara dunia.

1. ONIC

ONIC

ONIC didirikan pada 2018 di Jakarta Barat. ONIC menjadi tim esport Mobile Legend tak terkalahkan pada 2019. Tak hanya menjadi ahli dalam game Mobile Legend, mereka juga jago dalam Free Fire, Valorant, dan PUBG Mobile.

Beberapa prestasi terbaik dari tim tersebut adalah Juara 1 Mobile Legend: Bang Bang Southeast Asia Cup atau MSC yang digelar pada 2019 lalu. Selain itu, ONIC juga berhasil memperoleh gelar juara dalam ajang Mobile Legend Mytel International Championship pada tahun 2020 dan Mobile Legend: Bang Bang All Star 2019.

2. EVOS

EVOS

EVOS adalah tim esports legendaris di Indonesia. Sejak awal berdiri, EVOS telah menjadi tim esports terbaik. Mereka sangat ahli dalam berbagai permainan online. Hal itulah yang menjadikan mereka dijuluki sebagai tim esports terbaik di Asia Tenggara.

Selain itu, EVOS juga mempunyai berbagai divisi. Divisi itu cukup lengkap dibandingkan dengan berbagai tim esport lainnya. Contohnya adalah divisi PUBG Mobile, Wild Rift, Free Fire, dan Arena of Valor (AoV).

Salah satu divisi EVOS bernama EVOS Legends pernah menjadi juara untuk ajang internasional M1 World Championship 2019. Tim yang dijuluki sebagai macan putih tersebut juga berhasil mendapatkan gelar juara dunia setelah mengalahkan RRQ Hoshi dengan skor 4-3.

Sementara itu, EVOS Capital pernah menjuarai kompetisi Free Fire World Cup 2019 di Bangkok. Mereka berhasil mengalahkan berbagai tim esport lainnya dari Colombia, Rusia, Argentina, Brazil, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Taiwan.

Dengan kemenangannya itu, EVOS Capital memperoleh hadiah sebesar Rp710 juta. Itu merupakan salah satu prestasi membanggakan dari tim esports asal Indonesia dalam ajang turnamen Free Fire internasional.

3. RRQ

RRQ

RRQ atau Rex Regum Qeon merupakan tim esport terbaik yang dimiliki oleh Indonesia. Sama seperti EVOS, mereka juga mempunyai divisi lengkap seperti divisi Valorant, PUBG Mobile, dan Mobile Legends. Selain itu, mereka juga disebut sebagai raja MPL ID 9.

Dalam daftar tim esport terkenal di Indonesia, RRQ masuk ke dalam tiga besar tim esport dengan jumlah pendukung terbanyak bersama dengan ONIC dan EVOS.

Salah satu divisi RRQ bernama RRQ EPIC pernah menjuarai kompetisi Point Blank World Challenge 2019. Kemenangan itu mereka peroleh setelah mengalahkan tim esport Thailand. Hal itu terjadi setelah dua tahun kemenangan RRQ Endeavor.

Gelar juara dunia itu melengkapi berbagai prestasi RRQ lainnya. Kemenangan itu juga tak luput dari penampilan lima pemain utama mereka, yaitu Muhammad Hilal, Muhammad Seno, Pradipta Landry, Muhammad Iqbal Sungkar, dan Yusuf Hamid Badjeber.

Sementara itu, tim RRQ Endeavor menjadi juara 1 dalam ajang Point Blank International Championship pada tahun 2017 di Jakarta. Mereka berhasil mengalahkan Rusia. Hal itu menjadi sejarah baru bagi esport Indonesia dan RRQ.

Mereka juga berhasil mengalahkan lawan terberatnya, yaitu The Prime. Dari pertandingan tersebut, RRQ Endeavor memperoleh skor akhir 3-1. Dengan kemenangan tim tersebut, Indonesia juga memperoleh prestasi internasional pertama dalam turnamen Point Blank.

4. BOOM

BOOM

Di antara berbagai tim esports terbaik Indonesia, BOOM menjadi tim esport yang populer saat ini. Mereka terkenal tangguh dalam game PC seperti DOTA 2 dan CS GO. Selain itu, tim tersebut juga sering menjuarai berbagai turnamen esports dunia.

Contohnya adalah ESL SEA Championship 2020. Sejauh ini, sudah ada 100 penghargaan yang mereka peroleh. Hal itulah yang menjadikan mereka didaulat sebagai tim esport terfavorit di Indonesia. Semua itu tak lepas dari konsistensi mereka dalam permainan PC.

5. Bigetron

Bigetron

Bigetron juga menjadi salah satu tim esport yang mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Tim tersebut mempunyai tiga divisi yaitu Mobile Legend Bang Bang, PUBG Mobile, dan Free Fire. Meskipun divisinya lebih sedikit dibandingkan tim esports lainnya, tetapi Bigetron telah menciptakan banyak prestasi.

Bigetron pernah menjadi tim profesional yang mewakili Indonesia dalam kompetisi PUBG Mobile World League (PMPL) 2020. Mereka juga pernah menjadi juara ketiga untuk pertandingan MPL Season 6. Karena semua prestasi itulah, Bigetron disebut sebagai raksasa esports Indonesia.

Di antara berbagai pertandingan yang pernah mereka ikuti, PUBG menjadi kekuatan mereka. Dalam pertandingan PUBG, Bigetron menjadi tim tak terkalahkan. Salah satu faktor kekuatan mereka adalah adanya para pemain esports terbaik seperti Luxxy dan Zuxxy.

6. Aerowolf

Aerowolf

Tim ini memang belum seterkenal tim-tim lainnya. Namun, prestasi yang dibuat oleh Aerowolf menjadikan mereka patut dimasukkan ke dalam daftar tim esport terbaik di Indonesia. Mereka juga pernah mengikuti beberapa turnamen internasional.

Tentu saja masih banyak tim esports terbaik Indonesia lainnya. Contohnya adalah Alter Ego, Recca, AURA, dan PG Barracx. Semua tim esports tersebut turut membantu Indonesia berjaya dalam pertandingan esports dunia.