Meski sempat tertatih, Bayern Munchen akhirnya kembali memuncaki klasemen Liga Jerman musim 2022/2023. Hingga saat ini, klub raksasa Jerman tersebut berhasil mengumpulkan 65 poin. Terdapat lima pemain mahal Bayern Munchen yang tentunya memberikan andil Die Roten menjadi nomor satu di klasemen.
Meski unggul tipis dari Dortmund, Munchen terus menggebrak pemainnya agar tetap dalam performa baik. Mengingat dalam beberapa laga musim ini mereka memberikan hasil kurang memuaskan. Sebenarnya, siapa saja pemain mahal yang diboyong Julian Nagelsmann ke Allianz Arena?
Daftar Pemain Termahal Bayern Munchen
Pada dasarnya, tim sepakbola yang bermarkas di stadium Allianz ini memang tidak hanya dikagumi secara domestik. Melainkan selalu ditunggu performanya di Liga Eropa. Hal ini tak lain karena kejeniusan pelatihnya merekrut pemain dari berbagai klub.
Menarik untuk mengetahui siapa saja pemain mahal yang diboyong skuaq Die Roten sepanjang sejarah, berikut diantaranya.
1. Sadio Mane (35,3 Juta Poundsterling)
Fans Liverpool harus gigit jari mengingat salah satu pemain favoritnya, yaitu Sadio Mane harus hengkang dari The Reds. Mane diboyong Bayern Munich dengan nilai transfer menggiurkan, yaitu mencapai 35,3 juta Pounds. Pada akhirnya, hal ini berpengaruh signifikan terhadap performa Liverpool.
Di musim Premier League 2022/2023 ini The Reds tampak tertatih dalam melakukan berbagai laga. Sementara itu, performa Mane di Bundesliga tampak stabil dan mengagumkan. Kehadiran Mane tidak sia-sia karena di musim ini sudah mencetak belasan gol.
2. Matt Hummels (32 Juta Poundsterling)
Hummels dikenal sebagai salah satu squad timnas Jerman yang menempati posisi sebagai bek tengah. Pemain berusia 33 tahun ini berada di Dortmund selama tiga musim dan memberikan hasil mengesankan. Tak heran jika akhirnya menjadi salah satu pemain mahal Bayern Munchen yang banyak menarik perhatian.
Nagelsmann memboyong pemain yang menorehkan 33 gol dalam 427 laga ini seharga 30,5 juta euro atau sekitar Rp463,8 miliar. Sebenarnya, ia sudah 12 musim membela Borussia Dortmund dalam 2 periode kontrak. Ia memberikan 22 assist dan sebenarnya tidak hanya identik dengan Dortmund.
Hal ini karena Hummels sebelumnya sudah pernah membela Bayern Munchen. Salah satu momen mengesankan adalah ketika ia diboyong Dortmund untuk kontrak 2016-2019 seharga 32 juta Pounds.
3. Mario Gotze (33 Juta Poundsterling)
Pemain mahal Bayern Munchen berikutnya yang diboyong musim ini adalah Mario Gotze. Pemain yang berada di posisi gelandang serang ini sudah dua musim memperkuat tim PSV Eindhoven. Pada awalnya, ia didatangkan dari Dortmund di musim 2020/2021.
Pada dasarnya, Gotze menjadi salah satu pemain yang bolak-balik membela skuad Die Roten. Sebelumnya, ia sudah membela Munchen dari musim 2013 sampai 2016. Pada saat itu, performanya pasang surut dan menuai berbagai macam komentar.
Namun, ia juga sempat menerima sanjungan dari berbagai pihak karena nilai transfer 33 juta Pounds yang dianggap sangat pantas. Gotze pernah mengalami cedera panjang karena kerap kali menjadi sasaran tembak.
Kini, ia kembali dipanggil sebagai tim asuhan Nagelsmann dengan nilai kontrak lebih dari 30 juta Pounds.
4. Arturo Vidal (35,3 Juta Poundsterling)
Vidal menjadi pemain mahal Bayern Munchen berikutnya karena diboyong seharga 35,3 juta Poundsterling. Sayangnya, pemain yang dibawa dari Juventur tersebut dikonfirmasi absen sampai akhir musim. Hal ini dilakukan untuk pemulihan cedera lutut cukup parah yang dialaminya.
Pemain dengan gaya nyentrik satu ini memiliki skill luar biasa dalam bermain bola. Tak heran jika Munchen tidak banyak berpikir untuk menggelontorkan uang sebesar 35,3 juta Pounds. Selama tiga musim berturut-turut di Die Roten, Vidal berhasil meraih gelar Bundesliga. Terlebih performanya di Piala Jerman 2016 juga cukup mengesankan.
5. Javi Martinez (36 Juta Poundsterling)
Sebagai salah satu klub besar di Eropa, tidak sulit untuk Bayern Munchen memboyong pemain mahal dari berbagai klub. Salah satunya adalah Javi Martinez yang didatangkan dari Athletic Bilbao seharga 36 juta Poundsterling. Pemain di posisi gelandang bertahan ini pernah bekerja sama dengan Luis Milla.
Pada saat itu, Martinez berhasil meraih gelar European League U-21, tepatnya di tahun 2011. Pemain yang saat ini sudah berusia 34 tahun ini memang sudah menjauh dari hingar bingar sepakbola Eropa. Bek asal Spanyol tersebut memutuskan berkarir di Qatar SC sejak 2021 lalu.
Meski demikian, pemain kelahiran 2 September 1988 ini tetap berkesan di mata fans Bayern. Didatangkan seharga 36 juta Pounds pada 2012, pemain legendaris Munchen ini bertahan sampai 2021. Selama periode kontraknya, Martinez kerap kali dibicarakan sebagai salah satu gelandang lini tengah terbaik dunia.
Fakta Obsesi Bayern Munchen Terhadap Erling Haarland
Berbicara tentang pemain mahal Bayern Munchen, beberapa waktu lalu sempat menjadi perdebatan panas tentang obsesi Die Roten terhadap Haarland. Munchen disebut-sebut hampir menggadaikan prinsip klub untuk memboyong pemain terbaik Premier League 2022/2023 tersebut.
1. Haarland Diperebutkan Banyak Klub
Pada dasarnya, Erling Harland memang tidak hanya membuat Bayern tertarik. Melainkan banyak klub di Eropa yang ingin memboyong striker Manchester City tersebut. Sebenarnya, hal ini mengulang kembali moment saat Haarland menjadi incaran saat masih bermain untuk Borussia Dortmund.
Haarland menunjukkan performa sensasional sejak usia belia. Tak heran jika banyak klub yang menganggap membawa pemain asal Norwergia tersebut sebagai investasi terbaik. Sang striker sudah terlihat potensinya saat usianya masih 22 tahun.
2. Jatuh ke Tangan Manchester City
Menurut manager Borussia Dortmund, memang sudah banyak proposal klub-klub yang masuk untuk memboyong Haarland. Pada akhrinya, striker sensasional tersebut jatuh ke tangan Manchester City. Pada kenyataannya, ia bisa saja bernasib berbeda jika akhirnya memilih Munchen.
Klub yang merupakan rival abadi Dortmund tersebut memang disebut-sebut terobsesi dengan skill Haarland sejak masih belia. Sayangnya, obsesi yang ditunjukkan tidak sebesar Manchester City untuk memenangi perburuan pemain musim 2022/2023.
3. Munchen Mundur dari Perburuan Haarland
Oliver Kahn pernah menyebutkan alasan Haarland tidak menjadi salah satu pemain mahal Bayern Munchen musim 2022/2023. Penasihat klub raksasa Bundesliga tersebut menyebutkan bahwa Die Roten sudah melakukan berbagai cara.
Klub sudah tertarik pada Haarland sejak tahun lalu, bahkan menawarkan nilai transfer yang menyentuh batas pengeluaran. Keputusan yang harus dibuat adalah untuk mendobrak struktur gaji pemain Bayern. Sayangnya, keputusan tersebut sama sekali tidak sesuai dengan prinsip klub yang selama ini dianut.
Meski Haarland memiliki potensi besar menjadi pemain bintang Munchen, namun dampak panjangnya juga harus dipikirkan. Mengingat FC Hollywood dikenal tidak selalu jor-joran mengeluarkan jutaan Poundsterling untuk memboyong pemain.
4. Munchen Memperhatikan Rencana Keuangan Klub
Meski dikenal memiliki beberapa pemain mahal Bayern Munchen, namun klub Bundesliga tersebut selalu memiliki rencana keuangan matang. Hal ini dilakukan semata-mata agar manajemen klub berjalan lancar sehingga tidak ada ketimpangan.
Pada akhirnya, Munchen rela melepas Haarland dari perburuan kontrak pemain. Mengingat prinsip klub jauh lebih penting untuk dipertahankan di Liga Jerman.
Beberapa pemain mahal Bayern Munchen memang menunjukkan performa apik saat membela skuad Die Roten. Meski demikian, Munchen tidak terkenal sebagai klub yang jor-joran sepanjang musim untuk memboyong pemain super mahal.