hasil-euro

Salah satu peserta Euro 2021 yang berhasil maju ke perempat Final ialah Spanyol. Spanyol berhasil melesat ke babak tersebut setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Kroasia dengan skor 5-3 di laga 16 besar. Hasil Euro ini mengakibatkan skuat La Furia Roja bisa melangkah ke babak selanjutnya. 

Pertandingan Spanyol melawan Kroasia berlangsung di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark. Walaupun sempat terjadi kesalahan yang diakibatkan oleh kecerobohan sang kiper, Spanyol berhasil membuktikan dirinya layak bertanding di babak perempat final melawan musuh yang tidak kalah kuat. 

Daftar Pemain Spanyol dan Kroasia

Daftar-Pemain-Spanyol-dan-Kroasia

Kiprah Spanyol dalam dunia sepak bola memang sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Begitu pula dengan Kroasia. Pada ajang Piala Dunia 2018, Kroasia bahkan berhasil menembus babak final walaupun pada akhirnya harus rela dikalahkan oleh Prancis. 

Tentu saja ada prestasi lain yang dimiliki oleh Spanyol dan juga Kroasia. Prestasi-prestasi tersebut pastinya bisa diraih dengan adanya daftar pemain bertalenta yang juga berkualitas. Berikut informasi daftar pemain baik Spanyol maupun Kroasia, antara lain. 

Spanyol

Spanyol

Di timnas Spanyol, urusan gawang akan dijaga oleh kiper-kiper yang terdiri atas Robert Sanchez (Brighton & Hove Albion), Unai Simon (Athletic) dan David de Gea (Manchester United). 

Sedangkan untuk pemain depannya, sudah ada Pedri (Barcelona), Mikel Oyarzabal (Real Sociedad), Gerard Moreno (Villarreal) dan Alvaro Morata (Juventus).

Lanjut ke posisi pemain tengah, sudah ada Adama Traore (Wolves), Ferran Torres (Manchester City), Pablo Sarabia (Paris), Fabian Ruiz (Napoli), Rodri (Manchester City), Dani Olmo (Leipzig), Marcos Llorente (Atletico), Koke (Atletico), Sergio Burquets (Barcelona) dan Thiago Alcantara (Liverpool).

Kemudian untuk posisi pemain bertahan, ada Cesar Azpilicueta (Chelsea), Diego Llorente (Leeds United), Eric Garcia (Manchester City), Aymeric Laporte (Manchester City), Pau Torres (Villarreal), Jordi Alba (Barcelona) dan Jose Gaya (Valencia).  

Kroasia

Kroasia

Di tim Kroasia, pelatih saat ini yakni Zlatko Dalic mengandalkan pilar utama penghuni line-up ketika berhasil menempati posisi runner up dalam Piala Dunia 2018 yang lalu. Untuk posisi kiper, ada Simon Sluga (Luton), Lovre Kalinic (Hadjuk Split) dan Dominik Livakovic (Dinamo Zagreb).

Di posisi penyerang sudah ada Andrej Kramaric (Hoffenheim), Ante Budimir (Osasuna), Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb) dan Ante Rebic (AC Milan). 

Posisi gelandang, ada Luka Ivanusec (Dinamo Zagreb), Mislav Orsic (Dinamo Zagreb), Josip Brekalo (Wolfsburg), Ivan Perisic (Inter Milan), Mario Pasalic (Atalanta), Nikola Vlasic (CSKA Moskva), Milan Badelj (Genoa). Marcelo Brozovic (Inter Milan), Luka Modric (Real Madrid) dan Mateo Kovacic (Chelsea).

Lalu untuk posisi bek, ada Mile Skoric (Osijek), Damagoj Bradaric (LOSC Lille), Josko Gvardiol (Leipzig), Domagoj Vida (Besiktas), Josip Juranovic (Legia Warszawa), Dejan Lovren (Zenit), Duje Caleta-Car (Marseille), Borna Barisic (Rangers) dan Sime Vrsaljko (Atletico Madrid). 

Jalannya Pertandingan Spanyol Vs Kroasia

Jalannya-Pertandingan-Spanyol-Vs-Kroasia

Hasil Euro yang mengantarkan Spanyol ke babak perempat final sempat membuat heboh. Pasalnya sang kiper yakni Unai Simon sempat melakukan kecerobohan yang membuat Kroasia berhasil melayangkan gol ke gawang yang dijaganya. 

Babak Pertama

Di babak pertama, Spanyol berhasil menguasai bola bahkan sejak pertandingan dimulai. Dalam 10 menit pertama, seperti tidak ada kesempatan bagi Kroasia untuk membawa bola.  Spanyol mendominasi pertandingan melalui umpan serta operan khasnya. 

Spanyol memiliki peluang pertama yang amat bagus dengan Koke yang memanfaatkan tendangan bebas dari Pablo Sarabia. Peluang itu ada setelah ia menerima umpan dari Pedri di kotak penalti Kroasia. 

Akan tetapi Livakovic rupanya lebih sigap dalam mengamankan bola dan sepakan Koke terlalu lemah. Spanyol mulai tertekan di lini tengah. Pedri yang bermaksud untuk mengirimkan back pass ke Unai Simon, namun Simon justru membuat kaget para pendukung Spanyol. 

Pasalnya, Unai Simon melakukan kesalahan yang fatal. Dia gagal dalam mengontrol back pass tersebut sehingga bola malah berguling ke gawang yang dijaganya seorang diri. Alhasil tercipta satu gol untuk Kroasia. 

Keunggulan yang baru diperoleh Kroasia menciptakan keberanian bagi mereka untuk mewujudkan hasil Euro yang memenangkan namanya. Dua pemain mereka memiliki kesempatan untuk mencetak gol kembali, sayangnya tendangan melenceng dari sasaran. 

Spanyol juga balik menggempur Kroasia dan puncaknya, gawang Kroasia berhasil dibobol pada menit ke-38 oleh tembakan kaki kiri Pablo Sarabia. Akibatnya, skor berubah menjadi 1-1. 

Babak Kedua

Di babak kedua, Spanyol kembali menguasai bola lebih banyak dari Kroasia. Sementara di sisi lain, Kroasia selalu berusaha mencari peluang melalui serangan balik. Gol kembali diciptakan oleh Azpilicueta yang membuat posisi Spanyol lebih unggul dengan skor 2-1 dari Kroasia. 

Kroasia mulai bangkit kembali. Kroasia bahkan menguasai bola di dalam kotak penalti Spanyol, namun sayang tembakan dari mereka bisa digagalkan oleh Unai Simon sehingga bola tidak sampai menjebol gawang. Kroasia mulai lengah. 

Pau Torres mengirim umpan yang disambut oleh Ferran Torres. Ferran Torres berhasil memperdaya koper Kroasia berkat bek lawan yang lengah sehingga tercipta satu gol lagi untuk Spanyol. Dengan begini, hasil Euro sementara di tengah-tengah pertandingan adalah 1-3 untuk Spanyol.

Akan tetapi, Kroasia masih terus mengejar ketertinggalannya dan menciptakan gol lagi pada menit ke-85. Gol yang dilayangkan oleh Kroasia ini merubah kedudukan menjadi Kroasi 2-3 Spanyol. Jelang akhir pertandingan, Kroasia berhasil menyamakan skor menjadi 3-3 melalui Mario Pasalic. 

Babak Waktu Tambahan

Hasil Euro sering yang didapatkan dari pertandingan dua babak dalam waktu normal membuat Spanyol dan Kroasia harus menghadapi babak waktu tambahan. Di babak ini, Kroasia nyaris saja menjebol gawang lawan hanya beberapa menit setelah pertandingan dimulai

Namun Spanyol berhasil memberikan serangan balasan yang membuahkan gol oleh Alvaro Morata di menit ke-100. Dengan begini, posisi Spanyol menjadi lebih unggul dan tidak lama kemudian Mikel Oyarzabal juga menyumbangkan gol sehingga skor menjadi 5-3. 

Kroasia masih terus memberikan penampilan terbaiknya namun sayangnya tidak berhasil, Hingga pertandingan usai, skor 5-3 tetap tidak berubah sehingga Spanyol keluar sebagai pemenang.