Kabar gembira bagi para pengguna iPhone yang ingin upgrade ke versi yang lebih tinggi. Temukan diskon iPhone 14 pada outlet yang memiliki tampilan terbaik di Indonesia. Tepatnya di iBox Plaza Indonesia yang tampilannya dipermak oleh Erajaya Digital.
Ternyata, ada kisah dibalik terjadinya renovasi terbaik yang dilakukan pada iBox Plaza Indonesia ini. Dan pastinya ada alasan tersendiri sehingga membuat Eric Lee, Chief of Merchandising and Planning membuat outlet yang lebih baik.
Selain itu, ada promo menarik bagi para pelanggan atau customer yang ingin membeli unit smartphone di sini. Simak penjelasan pada berita yang akan disampaikan di bawah ini.
Sejarah Perbaikan iBox di Plaza Indonesia
Eric Lee menyatakan bahwa “iBox di Plaza Indonesia adalah lokasi bersejarah bagi kami. Karena tempat ini adalah lokasi pertama iBox pada tahun 2005 saat buka di Indonesia.” Outlet iBox ini sangat berbeda dengan outlet lainnya yang bisa dilihat dari luasnya.
Untuk luasnya sendiri ada pada 218,7 m2 yang sangat luas. Selain itu, bagi para pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan desain interior yang dimilikinya karena sangat indah dan khas.
Desain yang diberikan pada tempat ini sangat khas dengan produk-produk Apple. Selain menjual iPhone, ternyata pada iBox di lokasi ini bisa mendapatkan produk lain seperti iPas, Apple Watch, dan Mac.
Tidak tertinggal untuk aksesoris lainnya seperti AirTag dan AirPods.iBox turut menyediakan produk untuk solusi terkait UKM seperti software dan hardware.
Ada kegiatan menarik yang bisa kamu rasakan saat masuk ke dalam tempat ini. iBox Experience Day akan dilakukan untuk umum setiap weekend. Jadi, saat Sabtu dan Minggu mengunjungi outlet ini akan mendapatkan pengalaman mendapatkan tips dan trik dalam penggunaan produk Apple.
Promo Menarik iBox di Plaza Indonesia, Diskon iPhone 14!
Dengan pembukaan outlet pertama yang disebut dengan Apple Premium Partner ini maka banyak promo menarik yang bisa didapatkan oleh pengunjung. Contohnya saja seperti:
- Diskon Rp. 5.000.000,- setiap pembelian iPhone 14 Pro Max dan MacBook Air (M2)
- Diskon hingga Rp. 6.000.000,- setiap pembelian Apple Watch.
- Diskon hingga Rp. 2.000.000,- setiap pembelian perangkat-perangkat Apple tertentu.
- Diskon hingga 50% setiap pembelian AirPods dan aksesoris original Apple.
- Mendapatkan Poin My Eraspace sampai dengan Rp. 300.000,-.
- Jika menggunakan kartu kredit seperti Bank BRI, BCA, Mandiri, CIMB Niaga, Citibank, Digibank by DBS, HSBC, UOB, TMRW, dan kartu debit BRI maka bisa mendapatkan diskon sampai dengan Rp. 1.800.000,-.
- Dengan kartu kredit tertentu bebas biaya penanganan dengan cicilan 0% sampai 24 bulan.
Jika mengunjungi iBox ini maka kamu bisa merasakan tanpa mesin kasir fisik. Staf-staf yang ada disini akan membantu dalam memenuhi kebutuhan pelanggan di setiap ruangannya. Product knowledge akan disampaikan dengan baik kepada para pengunjung.
Kisah di Balik Diskon iPhone 14 di Indonesia
iPhone 14 yang sudah diluncurkan pada akhir tahun lalu saat ini sedang banting harga. Untuk series iPhone 14 terdapat iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max. Bagi pecinta produk iPhone pastinya bisa mendapatkan harga lebih murah dibandingkan dengan awal rilis.
Ada beberapa hal yang bisa kamu ketahui di bawah ini terkait diskon atau promo iPhone 14 ini, yaitu:
1. Pendapatan Apple Anjlok
Penurunan harga ini sebenarnya digunakan untuk menambahkan pendapatan dari Apple itu sendiri. Pasalnya pada laporan Q1 2023 untuk penjualan Apple ini mengalami penurunan. Pendapatan yang semula baik malah anjlok sebanyak 5% dari tahun ke tahun.
Pendapatan yang anjlok ini membuat pendapatan yang menurun sampai dengan US$117,2 miliar saja. Hal ini membuat Apple harus melakukan penjualan yang lebih banyak lagi sehingga pendapatan bisa meningkat.
2. Penjualan iPhone Mengalami Penurunan
Memang saat iPhone mengeluarkan seri baru maka peminatnya akan bertambah. Akan tetapi, bagaimana dengan produk yang sangat dekat waktu launchingnya? Pastinya akan mengalami penurunan permintaan untuk membeli.
Saat ini, dari tahun ke tahun pada penjualan iPhone juga mengalami penurunan bahkan sampai 8%. Angka tersebut cukup fantastis karena mengingat kebutuhan produk ini bisa meningkatkan penjualan dari Apple itu sendiri.
3. Kehilangan Momentum Penjualan
Penyebab lainnya adalah Apple kehilangan momentum penjualan yang seharusnya bisa dimanfaatkan dengan baik. Pada musim libur akhir tahun lalu tepatnya, Apple terlambat meluncurkan produk barunya sehingga saat ini harus membuat diskon iPhone 14.
4. Ketidakpastian Ekonomi Global
Memang pada saat pandemi COVID-19, selera konsumsi masyarakat menurun dan membuat ekonomi global tidak stabil. Terlebih lagi, produksi di Cina juga terhambat karena adanya peningkatan kasus COVID 19 kembali menyerang.
Dengan begitu maka daya beli masyarakat turun yang membuat produk dari Apple ini susah untuk dijual. Pastinya harus memiliki strategi jitu agar produknya bisa sampai ke tangan masyarakat.
Harga iPhone 14 Terbaru Maret 2023
Untuk mengetahui harga iPhone terbaru pastinya tidak kalah menarik dengan diskon-diskon yang diberikannya. Oleh sebab itu, ketahuilah beberapa harga yang sudah didiskon di bawah ini:
1. iPhone 14 Maret 2023
Seperti yang sudah diketahui bahwa iPhone memiliki beberapa ruang penyimpanan berbeda. Dan untuk harga pada iphone 14 ini sendiri, yaitu:
- 128 GB dari Rp. 15.999.000,- menjadi Rp. 14.999.000,-
- 256 GB dari Rp. 18.999.000,- menjadi Rp. 17.999.000,-
- 512 GB dari Rp. 22.999.000,- menjadi Rp. 21.999.000,-
2. iPhone 14 Plus Maret 2023
Selanjutnya, untuk iPhone 14 Plus yang berbeda dengan series sebelumnya karena tidak mengeluarkan series ini. iPhone 14 Plus menggunakan versi mini pada iPhone 13. Untuk harganya sendiri diberikan dengan diskon:
- 128 GB dari Rp. 17.999.000,- menjadi Rp. 16.999.000,-
- 256 GB dari Rp. 20.999.000,- menjadi Rp. 19.999.000,-
- 512 GB dari Rp. 24.999.000,- menjadi Rp. 23.999.000,-
3. iPhone 14 Pro Maret 2023
Dengan fitur yang lebih canggih, menghadirkan iPhone 14 Pro yang tidak tertinggal dengan promo menariknya. Bahkan ada ruang penyimpanan yang lebih besar lagi yaitu hingga 1TB. Dan untuk harga yang diturunkan ini, menjadi:
- 128 GB dari Rp. 19.999.000,- menjadi Rp. 18.999.000,-
- 256 GB dari Rp. 22.999.000,- menjadi Rp. 21.999.000,-
- 512 GB dari Rp. 26.999.000,- menjadi Rp. 25.999.000,-
- 1 TB dari Rp, 30.999.000,- menjadi Rp. 29.999.000,-
4. iPhone 14 Pro Max Maret 2023
Untuk versi yang lebih tinggi, ada fitur-fitur menarik serta dengan body yang lebih besar sehingga pengguna akan puas untuk menggunakan ponsel ini. Untuk harganya sendiri uga sedang diskon, yaitu:
- 128 GB dari Rp. 21.999.000,- menjadi Rp. 20.999.000,-
- 256 GB dari Rp. 24.999.000,- menjadi Rp. 23.999.000,-
- 512 GB dari Rp. 28.999.000,- menjadi Rp. 27.999.000,-
- 1 TB dari Rp, 32.999.000,- menjadi Rp. 31.999.000,-
Harga yang diberikan di atas pastinya di Indonesia bisa mendapatkan diskon iPhone 14 lebih banyak lagi. Hanya saja, untuk pembeliannya hanya terbatas di iBox yang berada di Plaza Indonesia. Namun, tetap saja hal ini membuat Apple mendapatkan pendapatan yang lebih sedikit.